Posted On
1 Kilogram Sabu Berhasil Di Ungkap Sat Res Narkoba Polres Banjarbaru

Sat Res Narkoba Polres Banjarbaru, kembali menunjukan prestasinya dalam hal memberantas peredaran Narkoba di kota Banjarbaru. Sebanyak 1 Kilogram lebih narkoba jenis sabu-sabu, berhasil di ungkap anggota sat resnarkoba Polres Banjarbaru di daerah Komplek Citra Palam Jl. Patimura Kelurahan Guntung Manggis Kecamatan Landasan Ulin Kota Banjarbaru, Rabu, (1/8/2018).
Pengungkapan Narkoba jenis sabu-sabu sebanyak 1 kilogram lebih itu dipimpin langsung oleh Kapolres Banjarbaru AKBP Kelana Jaya, yang didampingi Kasat Narkoba Polres Banjarbaru Iptu Zaenuri, dan berhasil mengamankan seorang tersangka yang berinisial NA (33) tahun, warga Komplek Berlina Jaya I, Guntung manggis, Landasan ulin Kota Banjarbaru.
Kapolres Banjarbaru AKBP Kelana Jaya menjelaskan Kronologis penangkapan tersangka, berawal dari adanya laporan masyarakat, yang menginformasikan tersangka berinisial NA (33) tahun, diketahui menyimpan Narkoba jenis sabu – sabu.
Bermodalkan informasi itu, anggota Sat Res Narkoba Polres Banjarbaru melakukan penyelidikan, di daerah Komplek Citra Palam, Jl.Patimura Kelurahan Guntung Manggis Kecamatan Landasan Ulin Kota Banjarbaru.
Tidak butuh waktu lama, pihak aparat akhirnya meringkus tersangka di rumahnya. “Setelah dilakukan penggeledahan yang disaksikan oleh warga sekitar, di temukan 12 (dua belas) lembar plastik klip yang di dalamnya terdapat Narkotika jenis sabu-sabu dengan berat kotor 1.082,51 gram tersimpan di dalam 4 (empat) buah bantal kursi warna abu – abu dan merah”, Ucap Kopolres Banjarbaru AKBP Kelana Jaya.
Setelah dilakukan introgasi oleh anggota, tersangka NA mengakui semua barang haram itu miliknya. (fahmi3189)
RelatedPost
Related Blog post-
Polres Banjarbaru Tuan Rumah Ziarah Makam Pahlawan
-
Antisipasi Aksi Radikal, Ini Yang Di Lakukan Polsek dan Koramil Aluh Aluh .
-
Semangat Gotong Royong, Polisi Bersama Warga Dan Anggota KSB (Kampung Siaga Bencana)
-
Berbagai cara dilakukan bhabinkamtibmas untuk mencegah Karhutla
-
Bhabinkamtibmas Aiptu dodi sambang membagikan selebaran kepada warga guntung Paikat
PopularPost
Most Popular trending newsTagsCloud
Latest Category's- #Banjarbaru #polri #Berita
- #BERITA #POLRESBANJARBARU
- #IMM
- #IMM #IDULADHA #PENGAMANAN
- #POLRI #BANJARBAR #IMM #KRIMINAL #NARKOBA #POLISI #SIHARAT
- akbp doni hadi santoso
- Bhabbinkamtibmas
- Bhabinkamtibmas
- Bhabinkmatibmas
- Bhayangkari Banjarbaru
- caangkal
- cangkal
- Cangkal Polres Banjarbaru
- cangkal tribrata news
- humas
- humas liang anggang
- Humas Polres Banjarb
- Humas Polres Banjarbaru
- Humas Polres Banjarbaru
- humas polsek banjarbaru
UserComment
Valuable Users idea's