
Polres Banjarbaru, Personil Polsek Banjarbaru Kota yang merupakan jajaran Polres Banjarbaru, melakukan pengaturan lalu lintas di sepanjang Jl.P.Batur Kota Banjarbaru.Kamis(26/12/19).
Kehadiran Personil Polri dalam rangka memberi rasa aman kepada para pengendara maupun warga masyarakat ketika mau menyeberang jalan. Kegiatan pengaturan lalu lintas merupakan bentuk pelayanan kepolisian kepada warga masyarakat selain itu juga mencegah adanya kemacetan laka lantas.
Kapolsek Banjarbaru Kota Kompol Purbo Raharjo mengatakan menekankan personil untuk selalu melakukan pengaturan lalu lintas guna mengantisipasi adanya kemacetan dan laka lantas. Hadirnya polisi guna memberikan rasa aman dan nyaman kepada penguna jalan dan warga yang sedang menyeberang jalan sehingga tercipta kamsebtibcar lantas.(pyu).