Posted On
Dua Personel Polsek Banjarbaru Timur Mendapatkan Penghargaan di Hari Bhayangkara ke-75

Polres Banjarbaru – Dalam perayaan puncak Hari Bhayangkara ke-75 yang dilasanakan oleh Polres Banjarbaru, hal lain yang menjadi sorotan selain Upacara Bhayangkara yang digelar secara Virtual, Upacara Kenaikan Pangkat, serta acara syukuran yang dilanjutkan dengan pemberian penghargaan kepada sejumlah personel Kepolisian lingkup Polres Banjarbaru, yang bertempat di Joglo, Rabu (01/07/2021) sekitar pukul 10.00 Wita.
Pada momentum istimewa itu, sebanyak 75 personel Polres Banjarbaru ditambah dengan 2 personel ASN mendapatkan penghargaan, yang langsung diberikan oleh Kapolres Banjarbaru AKBP Doni Hadi Santoso, S.I.K.,M.H.
Penghargaan diberikan kepada anggota Polri yang berprestasi dalam menjalankan tugas, diantaranya 2 personel Polsek Banjarbaru Timur, yaitu Aipda Hendra Fahmi Syarif mendapatkan penghargaan terkait prestasi Dedikasi dan Loyalitas yang tinggi terhadap tuntutan tugas pada satkernya, dan Aipda Dwi Rohmad mendapatkan penghargaan terkait prestasi Bhabinkamtibmas yang memiliki inovasi dan berhasil membina situasi kamtibmas di Wilayah Desa Binaannya.
Kapolres Banjarbaru AKBP Doni Hadi Santoso, S.I.K.,M.H.,melalui Kapolsek Banjarbaru Timur IPDA Dr. Subroto Rindang Arie Setyawan, S.H.,M.H., mengatakan “Dengan diberikan Reward diharapkan dapat menjadi contoh dan memicu anggota lain, untuk bersaing dalam meningkatkan kinerja yang lebih baik lagi”. Ucapnya.
“Dalam pelaksanaan kegiatan ini tetap mengedepankan protokol kesehatan”. Pungkasnya. (BBT)
Optimis, Ikhlas, Benar & Berkualitas
RelatedPost
Related Blog postPopularPost
Most Popular trending newsTagsCloud
Latest Category's- #Banjarbaru #polri #Berita
- #BERITA #POLRESBANJARBARU
- #IMM
- #IMM #IDULADHA #PENGAMANAN
- #POLRI #BANJARBAR #IMM #KRIMINAL #NARKOBA #POLISI #SIHARAT
- akbp doni hadi santoso
- Bhabbinkamtibmas
- Bhabinkamtibmas
- Bhabinkmatibmas
- Bhayangkari Banjarbaru
- caangkal
- cangkal
- Cangkal Polres Banjarbaru
- cangkal tribrata news
- humas
- humas liang anggang
- Humas Polres Banjarb
- Humas Polres Banjarbaru
- Humas Polres Banjarbaru
- humas polsek banjarbaru
UserComment
Valuable Users idea's