Posted On
Semangat Gotong Royong, Polisi Bersama Warga Kerja Bakti Bersihkan Saluran Air
Polres Banjarbaru, Sabtu (24/02/2018) pukul 08.30 wita, Polsek Banjarbaru Timur yang merupakan jajaran Polres Banjarbaru bersama instansi TNI, para pejabat Lurah se- Kecamatan Cempaka dan warga Kelurahan Cempaka melaksanakan kerja bakti bergotong royong membersihkan selokan air (drainase), di Jalan Mistarcokrokusumo Rt.07 Rw.03 Kelurahan Cempaka Kecamatan Cempaka Kota Banjarbaru.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kapolsek Banjarbaru Timur, Kanit Sabhara, Anggota Koramil, Bhabinkamtibmas Kelurahan Cempaka, para pejabat Lurah se-Kec. Cempaka.
Kerja bakti ini berupa membersihkan saluran dipenuhi oleh sampah dan pasir, agar tidak terjadi penyumbatan yang kemudian akan menimbulkan banjir dan menimbulkan berbagai macam penyakit diantaranya demam berdarah.
“Kerja bakti sebagai ajang silaturahmi antara warga dengan Polisi Pembina Desa”. Ucap Kapolsek.
Kapolsek juga mengharapkan suasana gotong royong tersebut untuk menjalin kemitraan antara Kepolisian khususnya Bhabinkamtibmas dengan masyarakat, kemitraan dengan masyarakat merupakan langkah positif dalam menekan bahaya gangguan kamtibmas. (BBT)
RelatedPost
Related Blog postPopularPost
Most Popular trending newsTagsCloud
Latest Category's- #Banjarbaru #polri #Berita
- #BERITA #POLRESBANJARBARU
- #IMM
- #IMM #IDULADHA #PENGAMANAN
- #POLRI #BANJARBAR #IMM #KRIMINAL #NARKOBA #POLISI #SIHARAT
- akbp doni hadi santoso
- Bhabbinkamtibmas
- Bhabinkamtibmas
- Bhabinkmatibmas
- Bhayangkari Banjarbaru
- caangkal
- cangkal
- Cangkal Polres Banjarbaru
- cangkal tribrata news
- humas
- humas liang anggang
- Humas Polres Banjarb
- Humas Polres Banjarbaru
- Humas Polres Banjarbaru
- humas polsek banjarbaru
UserComment
Valuable Users idea's